Minggu, 26 Juli 2015

Sebagian Warga Garut, Terbangun Merasakan Gempa Ciamis 5,7 SR
Ilustrasi (web)

Awas Gempa Susulan Di Ciamis Bisa Saja Terjadi

BANDUNG, FOKUSJabar.com : Kepala Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG) Kota Bandung Rifwar Kamin menyatakan dampak gempa susulan bisa saja terjadi dari gesekan di Ciamis pada dini hari tadi.
“Kemungkinan gempa susulan itu ada, tapi kalo jarak gempa susulan dari gempa utama terlalu jauh, itu bukan gempa susulan. Tapi itu gempa baru,” ujar Rifwar kepada wartawan di Bandung, Sabtu (25/7/2015).
Meski demikian, menurutnya, kemungkinan terjadi gempa susulan, sampai saat ini pihaknya belum menerima informasi. Lanjut dia, gempa yang terjadi pagi tadi masih tergolong normal, tidak menyebabkan kerusakan.
Selain itu, ia menjelaskan, gempa bumi terjadi karena disebabkan adanya penumpukan lempengan di Selatan Jawa yang berimbas ke beberapa daerah seperti Ciamis, Tasikmalaya dan Pangandaran.
Atau, terang dia, yaitu subduksi Selatan Jawa, dimana gempa itu berada di laut dan titik pusat berada di kordinat 8,49 Lintang Selatan (LS), 108,96 Bujur Timur (BT).
“Kalo secara efek gempa dari kondisi normal, tidak merusak karena hanya sampai 4 MMI, kecuali kalau kondisi bangunan yang tidak merujuk pada tahan gempa.” Tukasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar