Kamis, 25 Juni 2015

 
Pemkot Cirebon – Pertamina Buat Kesepakatan Tertulis
CIREBON, FOKUSJABAR.COM: Pemkot Cirebon akan membuat kesepakatan tertulis dengan PT Pertamina Cirebon terkait pembenahan infrastruktur untuk menyelenggarakan PON XIX tahun 2016 di kawasan sarana olahraga Bima Cirebon.
Sekda Kota Cirebon Asep Dedi (Foto : Panji)
Sekda Kota Cirebon Asep Dedi (Foto : Panji)
Hal tersebut disampaikan Sekda Kota Cirebon Asep Dedi kepada FokusJabar.com di ruang kerjanya. Asep mengatakan, pihak pertamina dengan pemkot secara lisan sudah sepakat untuk dilakukan perbaikan.
“Kalau lisan sih sudah ada kesepakatan. Tinggal tertulisnya saja,” kata Asep Dedi, Kamis (25/6/2015).
Disebutkan, dalam pengerjaan tersebut perbaikan infrastruktur di kawasan Bima dan kolam renang Bima untuk penyelenggaraan olahraga polo air dan kolam selam.
Untuk pegerjaan infrastruktur dan sarana prasarana di Bima sebesar Rp8,5 miliar, untuk pengerjaan kolam renang Bima sebesar Rp3 miliar dan Rp1,5 miliar penyediaan sarana penunjang infrastruktur serta kawasan olahraga.
Disebutkan, dalam proses pengerjaannya proyek kolam renang dinas PU Kota Cirebon tengah melaksanakan proses lelang.  “Masih proses lelang tinggal dilihat siapa pemenangnya saja nanti ya,” sebutnya.
(Panji/DEN)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar